Halo semua, apa kabarnya? Ini catatan harian pertama saya di tahun 2020. Saya harap di tahun ini orang yang baca catatan saya dan tulis komentar tambah banyak.
Tahun 2020 di Jakarta dimulai dengan pemadaman listrik karena hujan besar yang lama sekali. Saya pikir pemadaman listrik ini cuma sebentar, tapi ternyata lama sekali. Saya ngga sempat charge power bank dan lupa beli lilin juga. Akhirnya saya buat lilin darurat sendiri. Saya lihat cara buatnya di YouTube. Saya buat dari kaleng susu dan botol obat.
Terus, daerah di sekitar rumah saya banyak yang kebanjiran karena hujan besar yang lama. Mall yang ada di dekat rumah saya juga kebanjiran. Posisi mall ini lebih rendah dari pada jalan atau sungai yang ada di dekatnya, jadi banyak air yang masuk ke dalam mall. Terus, daerah Bekasi juga kebanjiran. Dulu istri saya pikir mau cari dan beli rumah di daerah Bekasi, tapi setelah kejadian banjir tahun ini, kayanya dia sudah ngga pikir seperti itu lagi. Rumah saya ngga kebanjiran karena posisinya tinggi.
Akhir-akhir ini saya dan keluarga punya masalah baru di rumah. Masalah itu adalah kucing-kucing di sekitar yang suka buang air di halaman rumah. Sebenarnya di depan rumah saya ada halaman lho. Di halaman kecil itu ada 2-3 tanaman. Nah kucing-kucing yang saya kasih makan suka buang air di halaman itu.
Terus, supaya kucing-kucing itu ngga buang air besar di situ lagi, saya putuskan untuk beli obat pengusir kucing di Tokopedia. Katanya obat ini terbuat dari bahan alami. Semoga obat ini manjur ya.
- Catatan harian: 日記
- Harap: 願う、願っている、期待する、期待している
- Tambah banyak: 増える、増していく
- Pemadaman listrik: 停電
- Hujan besar: 大雨
- Lama: 時間的に長い
- Sebentar: ちょっと(時間的に非常に短いこと)
- Charge: 充電する(一般的に「Cas/チャス」と発音して使われている)
- Power bank: モバイルバッテリー
- Lilin: ロウソク
- Lilin darurat: エマージェンシーロウソク
- Kaleng susu: ミルクの缶
- Botol obat: 薬の瓶
- Kebanjiran: 洪水の被害を受ける/受けている
- Rendah: 低い
- Jalan: 道路
- Sungai: 川
- Kejadian banjir: 洪水の出来事/洪水事件
- Pikir: 考える、考えている、検討する、検討している
- Masalah: 問題
- Buang air: ウンコする
- Halaman: 庭
- Tanaman: 植物
- Kasih makan: 餌を与える、餌をやる
- Obat pengusir kucing: 猫退治薬
- Bahan alami: オーガニック素材
- Manjur: 効く
日本語訳付▼
Halo, Pak Hari
Saya sangat terkejut melihat berita banjir di YouTube.
Banyak orang menyaksikan banjir tanpa melarikan dari jembatan yang bisa cepat hancur.
Semoga kota-kota yang kebanjiran pulih dengan cepat.
Saya mengajar empat wanita Indonesia Ikebana dua kali sebulan sejak musim gugur yang lalu.
Saya senang sekali orang Indonesia tertarik dengan budaya Jepang.(^.^)
Halo Kazuyo san, terima kasih komentarnya ya.
Ya, saya juga kaget lihat banjir separah itu. Waktu hujan, saya pikir ngga akan banjir, tapi ternyata banyak daerah kebanjiran.
Sekarang sudah banyak daerah yang pulih.
Kazuyo san mengajar Ikebana ya? Waktu di Jepang, saya juga pernah belajar sedikit tentang Ikebana. Ikebana itu kelihatannya gampang, tapi ternyata susah ya ^^;
Halo Pak Hari.
Apakah masalah kejadian banjir sudah diselesaikan sekitar tempat rumahmu?
Iklim yang tidak biasa terus berlanjut di Jepang juga. Musim dingin ini tidak dingin. Ini Musim dingin yang hangat sekali. Tapi akhirnya hari ini saya melihat turun salju yang pertama di musim dingin ini di Tokyo. Sayangnya saljunya dalam waktu singkat.
Walaupun kami bisa mudah hidup setiap hari kalau tidak turun salju, tapi tidak bisa nikmati musimnya. Ini masalah yang sulit, ya.
Yuka.t
Halo Yuka san, terima kasih balasannya. Kalau di sekitar saya sepertinya masalah banjir sudah selesai. Tapi minggu kemarin sebagian toko di mall di dekat rumah saya masih ada yang tutup.
Terakhir saya lihat Salju di Tokyo di awal tahun 2018. Waktu itu banyak salju turun di Tokyo. Waktu di sana saya juga alami iklim yang tidak stabil di Jepang.
Yuka san dan orang Jepang yang lain sudah biasa dengan 4 musim, jadi kalau musimnya sedikit berubah pasti ada pengaruh ke kehidupan. Walaupun tidak ada pengaruh besar, tapi perasaannya jadi berbeda ya.